Hari jadi Jurnalis Bela Negara (JBN) ke-7 dirayakan Secara Sederhana di Teras Sangkuriang Bandara Husein Sastranegara Jalan Padjadjaran Bandung, Selasa 23 Januari 2024.
Ketum Umum Jurnalis Bela Negara Mokhammad Gun berharap JBN bisa menjadi wadah besar bagi para jurnalis dan tetap menyuarakan lewat media massa sebagai aplikasi empat pilar negara dan bangsa Indonesia ditengah fenomena kampanye pilpres 2024.
Sekjen JBN Pusat Bagoes Rinthoadi menambahkan di usia ke-7 tahun ini semoga JBN bisa menjadi mitra dewan pers.
“Hari ini kita nikmati saja dan garis tangan sudah menentukan,” katanya.
Ketua JBN Jawa Barat, Harri Safiari mengatakan, JBN dibentuk atas kesepakatan orang orang besar, berbadan besar bahkan punya visi yang besar untuk negeri Indonesia.“Yang terpenting, menghargai profesi Jurnalis,” katanya.
Dengan menggandeng nama negara, Harri Safiari berharap, jik JBN bisa menjadi organisasi profesi jurnalis yang tangguh.
“Di usia ke-7 tahun ini, semoga JBN terus maju dan berjaya,” katanya.
Selain nama-nama di atas juga hadir, Handry Bendahara JBN Pusat, Bapak Surya, Kang Ajay, Kang Ajat Sudrajat dan kang Ariesmen, serta beberapa pengurus JBN Kota Bandung.
Setelah acara seremonial di atas, giat dilanjutkan dengan memotong kue tar warna merah.
Acara syukuran hari ulang tahun ke-7 JBN, dilanjut dengan bincang-bincang santai sambil makan mie goreng, nasi goreng buatan bapak Surya.
Setelah itu acara dilanjut dengan sowan ke penasehat JBN Abah Alam tokoh budaya Jawa Barat yang tinggal di Sukajadi Kota Bandung.***..
Black Adam, Anti Hero yang Doyan Membantai
Tonton Juga Black Adam